Tinjau Warga Terdampak Banjir, RMD Menteri dan DPRD: Mitigasi Bencana Adalah Program Kami ke Depan

Eza Ramadhan - Rabu, 22 Jan 2025 - 08:53 WIB
Tinjau Warga Terdampak Banjir, RMD Menteri dan DPRD: Mitigasi Bencana Adalah Program Kami ke Depan
Gubernur Lampung Terpilih RMD saat meninjau Banjir di Kampung Pasar Ambon, Pesawahan TBS Bandar Lampung - Redaksi
Advertisements

SOSOK.CO.ID - Dampingi, Wamensos Agus Jabo, Rahmat Mirzani Djausal (RMD) komitmen perioritaskan program pengantisipasian bencana dalam lima tahun ke depan.

Hal itu disampaikan RMD saat diwawancarai awak media di kampung pasar Ambon, Pesawahan Teluk Betung Selatan Bandar Lampung.

“Mitigasi bencana merupakan program kerja kami,” kata RMD kepada awak media, Selasa (21/1/2025).

“Doakan kami ke depan agar bisa menangani masalah Banjir, ini perlu kolaborasi semua pihak mulai dari Pemkot, Pemprov, Pemerintah pusat dan masyarakat,” sambungnya.

Dalam kesempatan itu juga dirinya menghimbau warga setempat agar mempersiapkan diri ketika Banjir susulan terjadi.

“Seperti yang disampaikan Pak Wamensos tadi hingga bulan Maret kemungkinan curah hujan masih tinggi sehingga masyarakat diminta untuk siaga mempersiapkan diri jika Banjir susulan terjadi,” tutupnya.

Advertisements
Share:
Editor: Eza Ramadhan
Source:

BACA JUGA

Advertisements

BERITA POPULER

  1. #1
  1. #2
  1. #3
  1. #4
  1. #5
Advertisements

BERITA TERBARU

Advertisements

BERITA PILIHAN

Advertisements

VIDEO TERBARU

Advertisements
Advertisements
© 2024 Sosok.co.id. All Right Reserved.