Bandar Lampung – Wakil Ketua IV DPRD Provinsi Lampung, Naldi Rinara S. Rizal, menghadiri acara Bakti Sosial (Baksos) Polri Presisi yang digelar bersama mahasiswa, Aliansi BEM, dan OKP. Acara ini diselenggarakan dalam rangka menyambut Bulan Suci Ramadan 1446 H.
Kegiatan ini berlangsung di Ruang GSG Presisi Polda Lampung pada Kamis, 27 Februari 2025. Dalam acara tersebut, turut hadir berbagai pihak dari unsur kepolisian, TNI, serta organisasi kemahasiswaan.
Acara ini bertujuan untuk mempererat sinergi antara kepolisian dan masyarakat serta memperkuat nilai-nilai kebersamaan dalam menyambut Ramadan.